s2.stiami.ac.id – Jakarta – Radio kini menjadi media massa elektronik tertua yang masih aktif di gunakan oleh masyarakat. Meskipun saat ini Radio harus berkompetetif ketat dengan Televisi, Internet, Koran dan media lainnya, namun Radio tidak berhenti untuk terus melakukan pembenahan diri dan memberikan informasi menarik agar tidak ditinggalkan oleh pendengarnya.
Kemampuan adaptasi terhadap perubahan dunia, membuat Radio siaran tetap eksis dalam menjalankan fungsinya sebagai media pemenuh informasi, pendidikan, dan hiburan. Kemajuan teknologi dan hausnya masyarakat dengan informasi tidak dapat di hindari untuk memunculkan Radio siaran.
Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) memiliki tim kehumasan beranggotakan generasi Z, salah satunya Kanal BC Radio. Kanal BC Radio memiliki program rutin, untuk memberikan informasi edukatif yang menarik. Salah satu program rutin dari Kanal BC Radio yaitu Inspirasi Pagi.
Sekolah Pascasarjana Institut STIAMI berkesempatan menjadi Bintang Tamu dari program Inspirasi Pagi Kanal BC Radio. Membahas terkait pengenalan kampus, program Pascasarjana, dan edukasi terkait pentingnya melanjutkan pendidikan setinggi-tingginya. Dipandu langsung oleh penyiar dari Kanal BC Radio yaitu Bang Edo dan Bang Ipul (Syaifullah). Dr. Dian Wahyudin, M.Si dan Dr. Wulan Furrie Lenggana, M.I.Kom selaku Ketua Program Studi Magister Ilmu Administrasi dan Magister Ilmu Komunikasi yang menjadi Narasumber pada acara tersebut. Selasa(27/06/23)
Berkolaborasi dengan kampus adalah hal yang baru bagi Kanal BC Radio, dimulai dari Pascasarjana Institut STIAMI yang kemudian akan terus diadakan kolaborasi dengan kampus-kampus yang lain.